Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Mercu Buana (FIKOM UMB) sukses menyelenggarakan acara kuliner bertajuk Hajatan Rasa pada Minggu (28/12/2025) di Promenade Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat. Acara yang terbuka untuk umum ini mendapat sambutan positif dari masyarakat, terutama generasi muda dan pecinta kuliner Nusantara.

Mengusung tagline “Kondangan Rasa, Rayakan Budaya”, Hajatan Rasa tidak hanya menampilkan ragam sajian kuliner, tetapi juga menghadirkan pengalaman budaya yang menempatkan rasa sebagai identitas sekaligus medium komunikasi sosial. Melalui konsep tersebut, pengunjung diajak menikmati kuliner Nusantara dalam suasana yang akrab, inklusif, dan relevan dengan gaya hidup masa kini.

Dalam sambutannya, Ketua Program Studi S1 Ilmu Komunikasi FIKOM Universitas Mercu Buana, Dr. Farid Umarela, S.Sos., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan seperti Hajatan Rasa merupakan ruang kreatif yang penting bagi mahasiswa untuk mengimplementasikan ilmu komunikasi secara nyata sekaligus berkontribusi pada pelestarian budaya lokal.

“Hajatan Rasa bukan sekadar festival kuliner, tetapi menjadi ruang temu antara budaya, kreativitas, dan generasi muda untuk kembali mengenal serta mencintai kekayaan kuliner Nusantara,” ujar Farid.

Hal senada disampaikan dosen pengampu mata kuliah Event Management Universitas Mercu Buana, Haekal Fajri Amrullah, S.I.Kom., M.Sc. Ia mengapresiasi kolaborasi mahasiswa dengan pelaku usaha kuliner dan komunitas kreatif yang dinilainya sebagai bentuk pembelajaran berbasis praktik. Menurutnya, kegiatan ini mampu menghadirkan acara yang bersifat edukatif sekaligus menghibur.

Rangkaian acara Hajatan Rasa diawali dengan pembukaan dan sambutan, kemudian dilanjutkan dengan sesi berbagi bersama Yudho Perwiro dari Boengkoes. Dalam sesi tersebut, Yudho membahas perkembangan kuliner lokal, strategi branding rasa, serta peran budaya dalam membangun nilai sebuah produk kuliner. Sepanjang acara, pengunjung juga dapat berinteraksi langsung dengan pelaku UMKM kuliner sambil menikmati suasana “kondangan” yang dikemas secara modern.

Sebanyak 16 tenant kuliner turut meramaikan acara ini dengan menghadirkan beragam makanan dan minuman khas Nusantara yang diolah dan dikemas secara kreatif. Keberagaman tenant tersebut merepresentasikan kekayaan rasa Indonesia yang tetap relevan di tengah tren kuliner modern.

Acara ini didukung oleh sejumlah sponsor, antara lain Sotokopi, Ito En, Sei Indonesia, Burger Bangor, BPJS, Teman Dental, Laku Laundry, dan Emina. Selain itu, berbagai media dan komunitas seperti IDN Times, Yummy, HIMA PR Mercu Buana, HIMA Digital Communication, HIMA Broadcasting, HIMA Pariwara, Orange Media, serta BEM FIKOM UMB turut berperan dalam publikasi dan penyebaran informasi kegiatan.

Melalui penyelenggaraan Hajatan Rasa, mahasiswa FIKOM Universitas Mercu Buana berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah apresiasi bagi pelaku kuliner lokal, memperkuat identitas budaya, serta mendorong generasi muda untuk terus mencintai dan melestarikan kuliner Nusantara.